5 Negara yang Pertama Kali Muncul di Dunia, Apa Saja?

Ami Heppy S
Negara yang Pertama Kali Muncul di Dunia (Foto: Mint Images)

JAKARTA, iNews.id - Inilah daftar negara yang pertama kali muncul di dunia, sudah tahu? Beberapa peradaban paling awal mulai berkembang sekitar 6.500 SM, ketika manusia berhenti hidup secara nomaden dan mulai menetap dan membentuk suatu daerah.

Sejumlah negara bahkan terbentuk tidak lama setelah peradaban berkembang. Maka secara tidak langsung, negara-negara yang pertama muncul merupakan negara tertua di dunia.

Dirangkum dari berbagai sumber, inilah lima negara yang pertama kali di dunia.

Negara yang Pertama Kali Muncul di Dunia

1. Mesir

Mesir diperkirakan telah berdiri selama hampir 30 abad. Negara ini disebut sebagai negara yang pertama kali muncul di dunia. Peradaban Mesir Kuno diperkirakan sudah ada sejak 6.000 SM. 

Hal ini dikarenakan terdapat sebuah kelompok pemburu-pengumpul yang saat itu berada di Sungai Nil.Dinasti pertama di Mesir berdiri pada 3.100 SM.

Berdasarkan hal tersebut, Mesir dinobatkan sebagai negara tertua yang ada di bumi.Sedangkan untuk peradaban Mesir modern mulai terbentuk sejak tahun 1953.

2. Iran

Hingga pertengahan abad ke-20, Iran disebut sebagai Persia. Bangsa ini merupakan salah satu peradaban besar tertua yang berkelanjutan di dunia. 

Iran Kuno diperkirakan sudah berdiri sejak 550 SM dan berada di bawah kekaisaran Achaemenid yang merupakan kerajaan terbesar dan pertama dari Cyrus The Great.

3. India

India merupakan negara terbesar ketujuh di dunia berdasarkan wilayahnya. Dikutip dari Oldest.org, manusia telah menempati wilayah India sekitar 3300 SM, dengan peradaban Lembah Indus.

Meski begitu, India baru membentuk sebuah negara pada periode Veda yang berlangsung sekitar 1500 SM hingga 600 SM.

Periode waktu ini dinamai untuk teks-teks Veda, yang secara lisan disusun dalam bahasa Sansekerta Veda dan memberikan rincian budaya Veda. Peradaban Veda sendiri menjadi dasar agama Hindu dan juga budaya di negara ini.

Kemudian kerajaan muncul sekitar 1.200 SM hingga akhir periode Veda dan India modern mulai berdiri sejak 1947 usai merdeka dari Inggris.

4. Afghanistan

Peradaban Lembah Indus diyakini telah memiliki koloni di Afghanistan pada awal 3.000 SM. Mereka mendirikan salah satu kota pertama di dunia yang bernama Mundi Gak.

Para arkeolog juga menemukan bukti koloni peradaban Lembah Indus yang lebih kecil di bagian lain Afghanistan.
Seiring waktu, gelombang orang semi-nomaden dari Asia Tengah menetap di Afghanistan dan membawa budaya mereka.
 
Afghanistan ditaklukkan oleh Darius I dari Persia dan kemudian Alexander Agung dan berbagai kerajaan lainnya. Negara ini bahkan dipengaruhi oleh Inggris untuk sementara waktu. Pada tahun 1973, Afghanistan menjadi republik Islam presidensial kesatuan.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Presiden Prabowo Ungkap Ciri-Ciri Negara Berhasil, Apa Itu?

Nasional
2 bulan lalu

Pemerintah Masih Cari Investor untuk Proyek Giant Sea Wall

Bisnis
3 bulan lalu

5 Negara dengan Miliarder Perempuan Terbanyak di Dunia, Siapa Nomor 1?

Internasional
3 bulan lalu

10 Negara dengan Gaji Guru Tertinggi di Dunia: Kontras dengan Nasib Guru di Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal