Sementara, juru bicara pemimpin kelompok separatis Karabakh, Vahram Poghosyan mengatakan, pihaknya juga berjanji menghentikan tembakan di sepanjang barisan depan mulai tengah malam tadi. “Situasi di depan sudah tenang,” kata Poghosyan.
Pengumuman gencatan senjata ini muncul setelah Lavrov berkomunikasi via sambungan telepon dengan rekan-rekannya dari Armenia dan Azerbaijan. Diplomat Rusia itu menekankan perlunya komitmen yang ketat untuk mematuhi gencatan senjata yang disepakati di Moskow Sabtu lalu.
Para menteri juga menegaskan pentingnya memulai pembicaraan substantif untuk menyelesaikan konflik, ungkap Kementerian Luar Negeri Rusia.