Bersikap Pasif, Meksiko Tolak Permintaan Bantuan Senjata dari Ukraina

Umaya Khusniah
Presiden Meksiko, Andres Manuel Lopez Obrador. (Foto: Reuters)

MEXICO CITY, iNews.id - Pemerintah Meksiko menolak permintaan bantuan senjata dari Ukraina. Presiden Andres Manuel Lopez Obrador menyangkal telah mengirim senjata ke Ukraina. 

Presiden Lopez Obrador, dalam konferensi pers pada Jumat (4/3/2022) membantah mengirim bantuan persenjataan  kepada negara mana pun.

"Kami tidak mengirim senjata ke mana pun; kami pasif," katanya. 

Sebelumnya, melalui surat yang ditujukan kepada Kongres Meksiko, Ukraina mengatakan, angkatan bersenjatanya membutuhkan bantuan militer dan memohon bantuan peralatan perang kepada Meksiko. 

Ukraina juga menghubungi mitra Eropa untuk mengirimkan beberapa jet tempur yang mereka miliki ke Kiev.

Pada Kamis (3/3/2022), senator Meksiko mengadakan pertemuan dengan duta besar Ukraina di Meksiko, Oksana Dramaretska. Duta Besar menyampaikan surat yang ditandatangani oleh anggota parlemen Ukraina dan mendesak pemerintah Meksiko untuk memasok persenjataan dan bantuan kemanusiaan.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
11 jam lalu

2 Orang Tewas akibat Gempa Magnitudo 6,5 Meksiko

Internasional
14 jam lalu

Gempa M6,5 Guncang Meksiko, Jalan hingga Rumah Sakit Rusak Parah

Internasional
2 hari lalu

Pesan Tahun Baru, Zelensky Tegaskan Tak Akan Menyerah Lawan Rusia

Internasional
2 hari lalu

Pidato Tahun Baru, Putin Sebut Rusia Akan Menangkan Perang di Ukraina

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal