Bocah 9 Tahun di AS Bunuh Diri Setelah Di-bully karena Mengaku Gay

Nathania Riris Michico
Jamel Myles (9) bunuh diri karena di-bully setelah mengaku sebagai gay. (Foto: Twitter)

DENVER, iNews.id - Seorang bocah berusia sembilan tahun bunuh diri setelah mengalami intimidasi homofobik di sekolahnya di Denver, Colorado, Amerika Serikat (AS). Dia di-bully selama empat pekan.

Dilaporkan BBC, Selasa (28/8/2018), Leia Pierce mengatakan putranya, Jamel Myles, mengaku kepada dirinya selama musim panas bahwa dia gay. Dia mengatakan, Jamel pergi ke sekolah dan memberi tahu teman-teman sekelasnya bahwa dia bangga menjadi gay.

Jamel ditemukan tewas di rumah pada Kamis (23/8/2018). Dia mulai mengikuti kegiatan belajar di kelas empat Sekolah Dasar Joe Shoemaker pada Senin (20/8/2018).

"Anak saya memberi tahu putri sulung saya bahwa anak-anak di sekolah menyuruhnya bunuh diri," kata Pierce.

"Saya sangat sedih dia tidak datang kepada saya. Saya sangat menyesalinya karena dia pikir itu merupakan pilihannya."

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
7 hari lalu

Heboh, Jemaah Pria Loncat dari Lantai Atas Masjidil Haram

Seleb
11 hari lalu

Sebelum Meninggal, Aktor James Ransone Ngaku Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual

Seleb
11 hari lalu

Kabar Duka, Aktor It: Chapter Two James Ransone Meninggal Dunia

Internasional
16 hari lalu

61 Tentara Israel Tewas Bunuh Diri sejak Perang di Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal