China Dilanda Hujan Salju Paling Lebat dalam 116 Tahun, Ketebalan Capai Setengah Meter

Salsabilla Nur Rizki
China dilanda hujan salju terparah dalam 116 tahun. (Foto: Reuters)

Cuaca dingin yang dimulai pada Minggu (7/11/21) menyebabkan penurunan temperatur setidaknya 14 derajat di beberapa bagian China timur laut.

Di Liaoning, lalu lintas terpengaruh badai salju. Beberapa jalan dan tol terpaksa ditutup pada Selasa (9/11/21). Pengoperasian bus dan kereta juga sudah ditutup, kecuali di Kota Dalian dan Dandong.

Pihak berwenang mengatakan, mereka berupaya untuk menjaga rumah tetap hangat dengan meningkatkan impor batubara dan didistribusikan ke daerah-daerah yang terkena dampak. Otoritas juga mendesak pasar dan toko kelontong untuk meningkatkan pasokan makanan dan menurunkan harga.

China sangat bergantung pada batubara untuk pembangkit listrik dan menghangatkan rumah-rumah pada musim dingin. Namun disisi lain, Presiden China Xi Jinping telah berjanji negaranya akan mencapai puncak emisi karbon dalam sembilan tahun.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
11 jam lalu

Trump Sebut Amerika Negara Nuklir Nomor 1, Rusia Nomor 2 dan China Ke-3

Internasional
1 hari lalu

Identitas 3 Astronaut China yang Terdampar di Luar Angkasa Terungkap!

Sains
1 hari lalu

Tragis! 3 Astronaut China Terlantar di Luar Angkasa gegara Tabrak Puing Antariksa

Internasional
2 hari lalu

Militer China Operasikan Kapal Induk Terbesar, Amerika Patut Waspada

Nasional
4 hari lalu

Modifikasi Cuaca di Jakarta Efektif, bakal Berlangsung hingga 10 November

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal