Diancam Bunuh Lagi, Donald Trump: Saya Tak Terkejut!

Anton Suhartono
Donald Trump mengaku tak terkejut dengan maraknya ancaman pembunuhan terhadapnya (Foto: AP)

WASHINGTON, iNews.id - Satu lagi ancaman pembunuhan terhadap Donald Trump terungkap. Pelaku terbaru merupakan pria asal Arizona, Amerika Serikat, yang melontarkan ancaman beberapa kali melalui akun media sosialnya. 

Kantor Sheriff Cochise County menyatakan, pria bernama Ronald Lee Syvrud (66) itu langsung diburu dan ditangkap polisi. Beberapa surat perintah penangkapan juga dikeluarkan untuk Syvrud dari kepolisian di Wisconsin.

Trump sedang berada di Cochise County untuk mengunjungi perbatasan AS dengan Meksiko sebagai bagian dari kampanye Pilpres AS 2024 saat ancaman di-posting.

Mengomentari ancaman itu, Trump mengaku belum mengetahuinya. Meski demikian presiden ke-45 AS itu menegaskan tak terkejut.

"Tidak, saya belum mendengarnya, tapi saya tidak begitu terkejut. Alasannya adalah karena saya ingin melakukan hal-hal sangat buruk kepada orang-orang jahat," kata Trump, dikutip dari Associated Press, Jumat (23/8/2024).

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
54 menit lalu

Senat Sepakati Anggaran, Shut Down Pemerintah AS Berakhir!

Internasional
2 jam lalu

Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu

Internasional
4 jam lalu

Trump Sebut Amerika Negara Nuklir Nomor 1, Rusia Nomor 2 dan China Ke-3

Internasional
4 jam lalu

Wow! Trump Janji Bagi-Bagi Duit Rp33 Juta untuk Setiap Warga AS, Ada Apa?

Internasional
5 jam lalu

Shut Down Pemerintah AS Berlanjut, 10.000 Penerbangan Ditunda dan Dibatalkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal