Dilaporkan Dihukum Kerja Paksa, 'Tangan Kanan' Kim Jong Un Nonton Pertunjukan

Anton Suhartono
Kim Yong Chol (kiri) bersama Menlu AS Mike Pompeo (Foto: AFP)

SEOUL, iNews.id - Pejabat senior yang juga mantan utusan pembicaraan nuklir Korea Utara (Korut) untuk Amerika Serikat, Kim Yong Chol, terlihat menemani Kim Jong Un ke acara pertunjukan seni pada Minggu (2/6/2019).

Foto mengenai kebersamaan Kim Jong Un dengan orang kepercayaannya itu diangkat oleh kantor berita pemerintah, KCNA, Senin (3/6/2019).

Hal ini seolah menepis laporan media Korea Selatan (Korsel), Chosun Ilbo, bahwa Kim Yong Chol dihukum dengan dikirim ke kamp kerja paksa terkait kegagalan kesepakatan nuklir dengan AS.

Dalam terbitan Jumat pekan lalu, Chosun Ilbo melaporkan bahwa Kim Yong Chol juga dikirim ke kamp pendidikan di Provinsi Jagang dekat perbatasan China.

Pertunjukan seni yang ditampilkan para istri perwira Angkatan Darat (AD) Korut juga dihadiri istri Kim Jong Un, Ri Sol Ju. Sementara Kim Yong Chol duduk di antara pejabat terkemuka.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
6 hari lalu

Duh, Korut Tembakkan Roket Artileri saat Menhan AS Hegseth Berkunjung ke Perbatasan Korsel

Internasional
6 hari lalu

Profil Kim Yong Nam Mantan Kepala Negara Korea Utara yang Meninggal, Diplomat Kawakan

Internasional
6 hari lalu

Mantan Kepala Negara Korea Utara Kim Yong Nam Meninggal Dunia

Internasional
12 hari lalu

Korea Utara Tembakkan Rudal dari Laut 3 Hari Jelang KTT APEC di Korea Selatan

Internasional
17 hari lalu

Trump dan Kim Jong Un Akan Bertemu Pekan Depan?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal