ICC Juga Minta 3 Pemimpin Hamas Ditangkap, Palestina Protes: Jangan Samakan Korban dengan Algojo!

Ahmad Islamy Jamil
Kompleks Mahkamah Pidana Internasional (ICC) di Den Haag, Belanda. (Foto: Istimewa)

DEN HAAG, iNews.id – Jaksa Mahkamah Pidana Internasional (ICC) hari ini mengumumkan pihaknya telah meminta surat perintah penangkapan terhadap lima orang atas tuduhan kejahatan perang di Gaza. Tiga di antaranya adalah tokoh penting gerakan pejuang Hamas, sedangkan dua lagi adalah pemimpin politik Israel.

Pengumuman itu menuai protes keras dari Palestina. Anggota Komite Eksekutif Organisasi Pembebasan Palestina (PLO), Wasel Abu Youssef mengatakan, keputusan ICC itu menimbulkan kebingungan lantaran tak dapat membedakan antara korban dan algojo (pembantai).

“Rakyat Palestina memiliki hak untuk membela diri mereka sendiri. ICC wajib mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap pejabat Israel yang terus melakukan kejahatan genosida di Jalur Gaza,” ujar Abu Youssef, Senin (20/5/2024).

Pejabat senior Hamas, Sami Abu Zuhri, juga menyampaikan protes serupa. Dia mengatakan, permintaan surat perintah penangkapan terhadap tiga tokoh Hamas itu berarti sama saja jaksa ICC menyamakan korban dengan algojo yang membantai si korban.

Kepada Reuters, Abu Zuhri juga mengatakan keputusan ICC tersebut justru memberikan dorongan kepada Israel untuk melanjutkan perang “pemusnahan” alias genosida di Gaza.

Pada Senin (20/5/2024) jaksa ICC telah meminta surat perintah penangkapan terhadap lima orang atas tuduhan kejahatan perang di Gaza serta kejahatan atas kemanusiaan. Kelima orang itu adalah Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu dan Menteri Pertahanan Israel, Yoav Gallant serta; para pemimpin Hamas, yaitu Yahya Sinwar, Mohammed al-Masri; dan Ismail Haniyeh. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
11 jam lalu

Serangan Israel ke Gaza Tewaskan 104 Orang dalam Semalam, Begini Komentar Trump

Internasional
16 jam lalu

PBB Terkejut Israel Bantai 100 Lebih Warga Gaza dalam Semalam saat Gencatan Senjata

Internasional
16 jam lalu

Warga Gaza Trauma Diserang Israel Lagi: Saya Kira Perang Telah Berakhir!

Internasional
17 jam lalu

Pasukan Israel Masih Serang Gaza Setelah Bunuh 104 Orang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal