Israel Bantai 71 Warga Gaza di Kamp Pengungsi, Hamas Sebut Alasan Zionis hanya Akal-akalan

Anton Suhartono
Serangan Israel menewaskan sedikitnya 71 warga Gaza di kamp pengungsi Al Mawasi (Foto: Reuters)

GAZA, iNews.id - Serangan udara Israel menewaskan sedikitnya 71 warga Palestina di Zona Kemanusiaan Al Mawasi, Jalur Gaza Selatan, Sabtu (13/7/2024). Militer Zionis berdalih mereka mengincar pemimpin militer Hamas Muhammed Deif yang diklaim berada di lokasi itu.

Hamas dengan tegas membantah bahwa Deif menjadi target. Keberadaa Deif hanya menjadi pembenaran agar pasukan Israel bisa membantai warga Palestina. Ironisnya, serangan itu diarahkan ke kamp pengungsian yang disiapkan oleh Israel bagi warga Gaza Selatan.

Saksi mata menggambarkan kebrutalan serangan tersebut. Banyak mayat bergelimpangan di kamp pengungsi akibat serangan rudal. Banyak dari para korban yang tubuhnya tidak utuh lagi.

“Saya bahkan tidak tahu di mana saya berada atau apa yang terjadi. Saya keluar dari tenda dan melihat sekeliling, semua tenda roboh, potongan tubuh, mayat di mana-mana, perempuan lanjut usia terlempar ke tanah, (tubuh) anak-anak kecil berkeping-keping,” kata Sheikh Youssef, warga Kota Gaza yang mengungsi di Zona Kemansiaan Al Mawasi, seperti dikutip dari Reuters, Minggu (14/7/2024).

Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza menyatakan sedikitnya 71 warga tewas dalam serangan itu dan 289 lainnya luka-luka. Itu merupakan korban jiwa paling banyak dalam sekali serangan Israel ke Gaza sejak beberapa pekan terakhir.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Buletin
3 jam lalu

Netanyahu Bangga Militernya Langgar Gencatan Senjata di Gaza, 44 Orang Tewas Sehari  

Internasional
5 jam lalu

Trump Sebut Bisa Kalahkan Hamas dalam 2 Menit

Internasional
8 jam lalu

Momen Emosional di Balik Negosiasi Gaza, Negosiator AS Berduka kepada Hamas

Internasional
9 jam lalu

Puji Indonesia Soal Gaza, Trump: Negara Besar dan Kuat!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal