Jerman Bakal Kirim 2.700 Rudal Antipesawat ke Ukraina?

Ahmad Islamy Jamil
Rudal antipesawat dari jenis The Medium Extended Air Defense System (MEADS) dipamerkan di Schrobenhausen, Jerman, pada 2015. (Foto: Reuters)

BERLIN, iNews.idJerman sedang mempertimbangkan untuk memasok 2.700 rudal antipesawat ke Ukraina. Pertimbangan itu muncul tatkala Kiev mati-matian berjuang untuk mempertahankan diri dari invasi Rusia

Rencana pengiriman ribuan rudal ke Ukraina itu diungkapkan seorang sumber di Pemerintah Jerman kepada Reuters, Kamis (3/3/2022).

Kantor berita Jerman, DPA, sebelumnya melaporkan bahwa Kementerian Ekonomi Jerman telah menyetujui penyediaan rudal Strela buatan Uni Soviet. Rudal tersebut menjadi bagian dari inventaris tentara bekas Jerman Timur (Republik Demokratik Jerman) pada era Perang Dingin.

Kendati demikian, Dewan Keamanan Federal Jerman belum menyetujui rencana tersebut. “(Namun) rudal-rudal itu siap untuk diangkut (ke Ukraina),” kata sumber tersebut.

Sebelumnya, pada Minggu (27/2/2022) lalu, Kanselir Jerman Olaf Scholz mengatakan, negaranya akan memasok Ukraina dengan senjata antitank defensif, rudal permukaan-ke-udara, serta amunisi. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
9 jam lalu

Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang

Internasional
1 hari lalu

Rumania Borong 18 Jet Tempur F-16 Belanda Cuma Seharga Rp19.200, Ternyata Bukan untuk Perang

Internasional
1 hari lalu

Wow, Rumania Beli 18 Unit Jet Tempur F-16 dari Belanda Cuma Seharga Rp19.000

Internasional
2 hari lalu

Trump: Amerika Bisa Ledakkan Dunia 150 Kali dengan Nuklir, Singgung Rusia dan China

Internasional
2 hari lalu

Trump Tuduh Rusia dan China Diam-Diam Uji Coba Senjata Nuklir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal