Hamas dan Israel sejauh ini gagal mencapai kesepakatan gencatan senjata meski telah berulang kali melakukan perundingan tidak langsung. Terakhir, negosiasi para pihak di Kairo, Mesir, belum menemukan titik temu, meski para mediator mengatakan ada kemajuan dalam pembicaraannya.
Sekitar 250 orang Israel ditawan Hamas saat kelompok pejuang itu melancarkan serangan ke Israel Selatan pada 7 Oktober lalu. Para pejabat Israel mengatakan, sebanyak 128 dari mereka masih ditawan di Jalur Gaza, termasuk sedikitnya 36 orang yang tewas akibat serangan militer zionis sendiri.
Serangan Hamas pada 7 Oktober menyebabkan tewasnya 1.200 orang Israel. Militer zionis lalu melancarkan serangan di Jalur Gaza yang sampai hari ini telah menewaskan setidaknya 34.971 warga sipil, kebanyakan dari mereka adalah perempuan dan anak-anak.