SEOUL, iNews.id - Korea Selatan melaporkan lonjakan kasus virus corona pada Sabtu (25/7/2020). Bahkan penambahan penderita Covid-19 hari ini mencapai rekor tertinggi dalam 4 bulan terakhir, yakni 113 kasus.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korsel (KCDC), seperti dikutip dari AFP, menyebutkan, penambahan 113 kasus baru ini membuat total penderita Covid-19 di Negeri Gingseng menjadi 14.092 orang.
Disebutkan, dari total penambahan kasus baru, sebanyak 86 di antaranya melibatkan pendatang dari luar negeri, baik warga Korsel maupun orang asing. Korsel mewajibkan semua pendatang untuk menjalani karantina selama 14 hari.
Ini merupakan rekor tertinggi kedua penambahan harian kasus virus corona di Korsel sejak wabah menghantam, memberi peringatan akan ancaman penularan dengan jumlah besar kembali. Rekor penambahan harian tertinggi sebelumnya terjadi pada 31 Maret yakni 125 kasus.
Negara tersebut termasuk yang dipuji karena berhasil mengendalikan wabah meskipun termasuk yang pertama mendapat kiriman kasus dari China. Ini tak lepas dari program "lacak, tes, dan obati" yang diterapkan sejak awal.
Hal lain yang patut dipuji, Korsel tidak memberlakukan lockdown ketat sebagaimana diterapkan di sebagian besar negara Eropa dan bahkan seluruh dunia. Ini mengindikasikan tingginya kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap imbauan pemerintah dalam menerapkan protokol kesehatan.