Jika diperinci, Prancis mencatat 54.440 kasus setiap hari dalam rata-rata 7 hari terakhir, capaian yang lebih tinggi dibandingkan India yang populasi penduduknya jauh lebih banyak.
Datangnya gelombang kedua wabah virus corona menguji sistem perawatan kesehatan di seluruh Eropa, mendorong Jerman, Prancis, dan Inggris kembali memberlakukan pembatasan atau lockdown, memaksa warga untuk tetap tinggal dan beraktivitas dari rumah.
Amerika Serikat yang menyumbang sekitar 20 persen dari total kasus global, menghadapi lonjakan terburuk. Rata-rata penambahan harian di negara itu lebih dari 100.000 kasus selama 7 hari terakhir.
Rekor terbaru terjadi pada Sabtu di mana lebih dari 130.000 dinyatakan positif Covid-19 dalam sehari.
Di Asia, India merupakan negara dengan beban kasus tertinggi kedua di dunia, namun mengalami perlambatan sejak September. Total kasus di India sejauh ini melebihi 8,5 juta penderita dengan rata-rata penambahan harian 46.200 orang.