Kembali Bela China, WHO: Covid-19 Berasal dari Hewan dan Bukan dari Laboratorium

Ahmad Islamy Jamil
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). (Foto: AFP)

JENEWA, iNews.id – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan seluruh bukti yang ada sejauh ini menunjukkan bahwa virus corona jenis baru (Covid-19) memang berasal dari hewan liar yang diperjualbelikan di China akhir tahun lalu. Badan PBB itu yakin, virus tersebut tidak dimanipulasi atau diproduksi di laboratorium.

Presiden Amerika Serikat Donald Trump pekan lalu menyatakan, pemerintahnya berusaha menyelediki apakah virus tersebut berasal dari laboratorium di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China, tempat pandemi virus corona pertama kali muncul pada Desember 2019.

“Semua bukti yang ada menunjukkan bahwa virus tersebut berasal dari hewan dan tidak dimanipulasi atau dibangun di laboratorium atau di tempat lain. Kemungkinan besar, kemungkinan virus itu berasal dari hewan,” ujar Juru Bicara WHO, Fadela Chaib, dalam jumpa pers di Jenewa, Swiss, Selasa (21/4/2020).

Tidak jelas, kata Chaib, bagaimana virus itu melompati penghalang dari spesies ke manusia. Akan tetapi, tentu saja ada inang hewan perantara. “Kemungkinan besar virus itu memiliki wadah ekologis pada kelelawar, tetapi bagaimana virus beralih dari kelelawar ke manusia masih harus dilihat dan ditemukan,” ucapnya.

Dia tidak menanggapi permintaan untuk menjelaskan apakah ada kemungkinan virus tersebut lolos dari laboratorium secara tidak sengaja. Institut Virologi Wuhan telah menepis desas-desus bahwa pihaknya menyintesis virus atau membiarkannya bocor hingga menyebar menjadi pandemi seperti sekarang.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Sertifikasi Influencer Dianggap Penting, Dosen UMY Ungkap Alasannya  

Nasional
2 hari lalu

Komdigi Kaji Wacana Influencer Wajib Bersertifikasi 

Nasional
2 hari lalu

LPOI Akui Kemajuan China Jadi Inspirasi Global, Termasuk Dunia Islam

Nasional
3 hari lalu

Rosan Ungkap Progres Negosiasi Pembayaran Utang Kereta Cepat Whoosh dengan China

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Jajal KRL Buatan China dari Manggarai jelang Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal