“Saya yakin bahwa tawaran ini layak dibuat, karena bahkan jika seorang tentara Rusia meletakkan senjata dan memutuskan untuk pergi, itu berarti dia menyelamatkan nyawa orang-orang Ukraina juga, perdamaian pun jadi lebih dekat,” ucap Kuleba.
Pada Selasa (30/8/2022) kemarin, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mendesak tentara Rusia agar melarikan diri demi nyawa mereka. Seruan itu, disampaikan Zelensky setelah pasukan Kiev melancarkan serangan baru untuk merebut kembali Ukraina bagian selatan.
Akan tetapi, Moskow mengklaim telah menangkis serangan Ukraina itu dan menimbulkan kerugian besar pada pasukan Kiev.