Penembakan di Mal Denmark Tewaskan 3 Orang, Polisi: Tak Ada Indikasi Terorisme

Anton Suhartono
Penembakan di mal Field, Kopenhagen, Denmark, menewaskan tiga orang (Foto: Reuters)

KOPENHAGEN, iNews.id - Kepolisian Denmark mengindikasikan penembakan di mal Ibu Kota Kopenhagen tidak terkait dengan aksi terorisme. Penembakan brutal pada Minggu (3/7/2022) sore di Mal Field itu menewaskan tiga orang.

Kepala Kepolisian Swedia Soren Thomassen mengatakan, sejauh ini pelaku yang sudah ditangkap beraksi seorang diri. Berdasarkan penyelidikan, pria 22 tahun warga Denmark itu beraksi hanya sendirian, meski penyelidikan masih berlangsung.

Dia ditangkap pada pukul 17.48 waktu setempat bersama senapan dan amunisi. Polisi kemudian meluncurkan operasi besar-besaran di seluruh kota untuk mencari kemungkinan adanya orang lain yang terlibat.

"Kami akan melakukan penyelidikan besar-besaran dan pengerahan petugas besar-besaran di Kopenhagen sampai kami menyimpulkan dengan pasti, dia sendirian," kata Thomassen.

Sementara itu empat orang menderita luka, termasuk dua warga Swedia yang dalam kondisi kritis.

Dari tiga korban tewas, dua di antaranya warga lokal berjenis kelamin laki-laki dan perempuan berusia 17 tahun. Satu orang lagi adalah pria 47 tahun warga Rusia yang sudah lama bermukim di Denmark.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Megapolitan
10 jam lalu

Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui

Megapolitan
22 jam lalu

Tampang 2 Maling Motor Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Jaktim

Internasional
23 jam lalu

Politisi Partai Republik Berupaya Batalkan Kemenangan Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama New York

Megapolitan
2 hari lalu

Tampang Pelaku Penembakan Hansip Cakung saat Ditangkap di Atas Kapal

Megapolitan
2 hari lalu

Polisi Buru 1 Pelaku Penembak Hansip di Cakung Jatim yang Masih Buron

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal