Perempuan 51 Tahun Rela Gali Terowongan Demi Bebaskan Anaknya dari Penjara

Arif Budiwinarto
Pintu masuk terowongan sedalam 3 meter yang digali menuju ke penjara (foto: Ukraine Police)

ZAPORIZHIA, iNews.id - Orang tua akan melakukan apa saja bagi anaknya, hal inilah yang mendorong seorang ibu rela menggali terowongan guna membantu pelarian anaknya dari dalam penjara di Ukraina.

Perempuan 51 tahun yang namanya dirahasiakan itu dilaporkan berasal dari Kota Nikolaev, Ukraina. Dia diketahui menyewa sebuah rumah tak jauh dari penjara tempat putranya menjalani hukuman seumur hidup.

Demi bertemu dengan putranya, perempuan itu setiap malam pergi mengendarai skuter tanpa suara ke lapangan kosong dekat penjara keamanan maksimum Zaporizhia untuk menggali terowongan.

Dengan menggunakan peralatan sederhana dia berusaha menggali tanah sedalam 3 meter menembus ke dalam penjara. Untuk memindahkan tanah yang sudah digali, dia menggunakan troli hasil modifikasi.

Sayang, upayanya terhenti setelah petugas menangkapnya di pekan ketiga proses penggalian terowongan.

Editor : Arif Budiwinarto
Artikel Terkait
Internasional
7 hari lalu

Pesan Tahun Baru, Zelensky Tegaskan Tak Akan Menyerah Lawan Rusia

Internasional
8 hari lalu

Pidato Tahun Baru, Putin Sebut Rusia Akan Menangkan Perang di Ukraina

Internasional
8 hari lalu

Meriahnya Perayaan Malam Tahun Baru 2026 di Berbagai Negara

Internasional
10 hari lalu

Zelensky Bantah Serang Rumah Putin dengan Puluhan Drone: Bohong!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal