Pertama Kali, 2 Perempuan Muslim Bakal Dilantik Jadi Anggota DPR di AS

Nathania Riris Michico
Ilhan Omar dari Minnesota (kiri) dan Rashida Tlaib dari Michigan (kanan). (Foto: courtesy of campaigns)

WASHINGTON, iNews.id - Untuk pertama kalinya dalam sejarah, warga pemilih Amerika Serikat (AS) akan memilih dua perempuan muslim untuk menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Mereka adalah Ilhan Omar, perempuan keturunan Somalia, dan Rashida Tlaib, pekerja sosial yang orangtuanya berasal dari Palestina. Munculnya para calon anggota DPR dari kalangan warga muslim merupakan bentuk perlawanan dari gerakan antimuslim dan anti-imigran yang berkembang di AS.

Keduanya diprediksi akan menjadi perempuan muslim yang akan terpilih di DPR AS. Selain mereka, anggota DPR Andre Carson, warga muslim keturunan Afrika juga diprediksi menang mewakili Negara Bagian Indiana.

Baik Ilhan maupun Rashida memosisikan diri mereka sebagai musuh Presiden Donald Trump dan Partai Republik. Mereka menentang kebijakan imigrasi yang ketat. Mereka juga mendukung sistem perlindungan kesehatan universal yang ditentang Partai Republik.

Mereka juga ingin menghapus Undang-Undang Imigrasi dan Penegakan Bea Cukai (ICE). Kebijakan tersebut menyebabkan banyak migran dideportasi.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
5 bulan lalu

Perintahkan Serang Iran, Trump Lolos dari Pemakzulan

Internasional
6 bulan lalu

Sosok Randy Fine, Anggota DPR AS yang Serukan Gaza Dibom Nuklir

Internasional
6 bulan lalu

Anggota DPR AS Randy Fine Usul Gaza Dibom Nuklir, Ini Reaksi Keras Hamas

Internasional
6 bulan lalu

Anggota DPR AS Ini Usulkan Gaza Dibom Nuklir seperti Hiroshima dan Nagasaki

Internasional
6 bulan lalu

DPR AS Batal Sahkan RUU Hukum Warga yang Boikot Israel

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal