Dalam jangka panjang, perusahaan tidak hanya menggandakan Javelin. Diperkirakan akan terjadi peningkatan permintaan di luar perang Ukraina karena ancaman dari Rusia dan China.
Presiden AS, Joe Biden pada pekan lalu mengunjungi fasilitas Lockheed di Alabama yang memproduksi senjata. Hasil produksinya dibuat bersama oleh Lockheed dan Raytheon Technologies RTX.N.
Kunjungan Biden itu dalam upaya untuk menekan Kongres agar menyetujui usulan paket bantuan senilai 33 miliar dolar AS untuk Ukraina.
Amerika Serikat telah mengirimkan senjata senilai 3,4 miliar Dolar AS ke Ukraina sejak Rusia menginvasi pada 24 Februari. Senjata yang dikirim termasuk Javelin serta howitzer, sistem Stinger anti-pesawat, amunisi dan pelindung tubuh.