Beberapa organisasi HAM internasional memperingatkan, serangan Israel ke Rafah bisa merenggut nyawa banyak orang di sana.
Belum ada komentar dari Hamas terkait pernyataan Gallant tersebut.
Serangan Israel ke Gaza sejak 7 Oktober 2023 hingga 5 Februari 2024 menewaskan 27.478 orang dan 66.835 lainnya luka.
Data PBB mengungkap, gempuran militer Zionis juga menyebabkan 85 persen penduduk Gaza menjadi pengungsi dalam kondisi kekurangan makanan, air bersih, dan obat-obatan, Selain itu 60 persen infrastruktur rusak atau hancur.