Siapakah Pemenang Hadiah Nobel Perdamaian Tahun Ini?

Anton Suhartono
(Foto: AP)

OSLO, iNews.id - Komite Nobel di Oslo, Norwegia, akan mengumumkan pemenang Hadiah Nobel Perdamaian, Jumat (5/10/2018) waktu setempat. Beberapa nama dan organisasi digadang-gadang akan menyabet penghargaan paling bergengsi itu tahun ini.

Beberapa nama itu di antaranya sosok paling berpengaruh dalam pertemuan pemimpin Amerika Serikat (AS) dengan Korea Utara (Korut) pada Juni lalu. Pertemuan tersebut menjadi babak baru perdamaian di Semenanjung Korea serta awal dari rencana pelucutan senjata nuklir Korut.

Sebelumya, pemimpin Korea Selatan (Korsel) dan Korut lebih dulu bertemu. Mereka berkomitmen menghentikan perang.

Calon pemenang lainnya adalah aktivis yang gencar memerangi kekerasan seksual. Seperti diketahui, setelah kasus pelecehan seksual yang dilakukan produser Hollywood Harvey Weinstein merebak, muncul kampanye antikekerasan seksual menggunakan tanda pagar #MeToo. Kampanye ini menyebar ke berbagai negara.

Kandidat lain adalah tokoh yang berjuang membela kalangan pers atau jurnalis yang dipermasalahkan oleh pemerintah.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
22 jam lalu

Trump Banggakan Kekuatan Laut AS Terbaik di Dunia tapi Takut Gagal Raih Nobel Perdamaian

Internasional
13 hari lalu

Pendukung Setia Israel, Pemenang Nobel Perdamaian Siap Pindahkan Kedubes Venezuela ke Yerusalem

Internasional
13 hari lalu

Peraih Nobel Perdamaian 2025 Machado Telepon Netanyahu, Dukung Israel Lawan Iran

Internasional
20 hari lalu

Pemenang Nobel Perdamaian 2025 Sebut Trump Layak Terima Penghargaan Tahun Depan

Internasional
22 hari lalu

Janggal! Pelaku Judi Sudah Tahu Pemenang Nobel Perdamaian Maria Machado Sebelum Pengumuman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal