SINGAPURA, iNews.id - Singapura mengeluarkan izin sementara penggunaan alat tes Covid-19 melalui pernapasan yang memakan waktu kurang dari 1 menit.
Tes ini menggunakan semacam corong yang terhubung dengan mesin analis, sedangkan GeNose memanfaatkan kantong yang kemudian dikoneksikan ke mesin.
Breathonix, perusahaan startup dari Universitas Nasional Singapura selaku produsen alat tes, menyatakan, sedang bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan Singapura untuk melakukan uji coba di salah satu titik perbatasan dengan Malaysia. Tes Covid-19 pernapasan ini tetap dilakukan bersamaan dengan antigen.
Alat tes pernapasan ini akan dijual antara 5 sampai 20 dolar Singapura (Rp53.000 hingga Rp213.000), bergantung jumlah pembelian.
Pada tahun lalu Breathonix menyatakan alat tes ini memiliki keakuratan lebih dari 90 persen berdasarkan uji klinis.