Sosok Lieberman, Eks Menhan Israel yang Serukan Gaza Dibom Nuklir

Nathania Riris Michico
Menteri pertahanan Israel Avigdor Lieberman. (Foto: AFP)

TEL AVIV, iNews.id - Avigdor Lieberman mengundurkan diri sebagai Menteri Pertahanan (menhan) Israel. Namun, dia meninggalkan jejak retorika mengerikan yang menguatkan citranya sebagai politisi sayap kanan Israel.

Berbagai retorika yang pernah dia lontarkan antara lain menyerukan untuk mengebom Mesir, memenggal orang-orang Arab di Israel yang tak setia, hingga mengebom nuklir kelompok Hamas di Jalur Gaza, Palestina, agar jera seperti nasib Jepang yang dibom atom Amerika Serikat (AS) saat Perang Dunia II.

Lieberman, pendiri partai sayap kanan Israel, Yisrael Beiteinu, mengundurkan diri sebagai menteri pertahanan pada Rabu (14/11/2018) sebagai sikapnya yang menolak gencatan senjata antara pemerintah dengan kelompok Hamas di Gaza.

Baginya, Hamas adalah "kapitulasi teror".

Lantaran ucapan-ucapannya yang mengerikan, Lieberman pernah disindir di kalangan politisi Arab-Israel sebagai sosok "ISIS Yahudi".

Berikut sejumlah ucapan-ucapan Lieberman yang paling kontroversial, sebagaimana dikutip Russia Today, Kamis (15/11/2018).

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Terungkap, Hamas Mata-matai Akun Media Sosial Tentara Israel

Internasional
2 jam lalu

Militer Israel Pantau Akun Media Sosial Tentara untuk Cegah Kebocoran Informasi Sensitif

Internasional
3 jam lalu

Boikot Akademik Terbesar Abad Ini? Dunia Kampus Eropa Kompak Isolasi Israel

Internasional
1 hari lalu

Dampak Perang Gaza: Kampus Eropa Balik Badan, Tolak Kolaborasi dengan Israel

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal