Takut Ancaman, 165.000 Imigran Asal Afghanistan Tinggalkan Pakistan

Muhammad Fida Ul Haq
Taliban berjaga di Afghanistan untuk menjaga imigran ilegal yang kembali dari Pakistan. (Foto: BBC)

KARACHI, iNews.id -Lebih dari 165.000 warga Afghanistan telah melarikan diri dari Pakistan dalam sebulan terakhir. Mereka ketakutan karena Pakistan sudah mengeluarkan ultimatum kepada 1,7 juta orang imigran ilegal untuk pergi atau dihukum.

Melansir dari Arab News, Kamis (2/11/2023) mayoritas dari mereka pergi ke perbatasan dalam beberapa hari. Polisi Pakistan juga sudah menahan para imigran ilegal yang tertangkap.

Lalu lintas perbatasan dipenuhi warga Afghanistan yang tidak memiliki dokumen. Mereka pergi secara sukarela ketika polisi meluncurkan operasi pencarian.

"Warga Afghanistan ilegal tiba di Torkham dalam jumlah besar karena batas waktu," kata salah satu imigran ilegal Abdul Nasir Khan.

Sementara itu, Otoritas Afghanistan perbatasan juga kewalahan oleh besarnya jumlah pengungsi yang kembali.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Bisnis
4 jam lalu

Kisah Sukses Tope Awotona, Salah Satu Imigran Terkaya yang Pernah Jadi Salesman

Internasional
1 hari lalu

Bangga Hentikan Perang India-Pakistan, Trump: Tak Ada Presiden AS Lain yang Mampu

Nasional
6 hari lalu

Bertemu Prabowo, Dubes Pakistan Tawarkan Produksi Susu untuk MBG

Internasional
11 hari lalu

Diguncang Bom Bunuh Diri Tewaskan 12 Orang, Pakistan Tuduh India

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal