Wow! Panjang Rambut Pengacara Ini Melebihi Tinggi Badan

Umaya Khusniah
Alla Perkova (37) memiliki panjang rambut sekitar 162 sentimeter. (Foto: mediadrumworld.com/@alla_perkova))

KYIV, iNews.id - Seorang perempuan asal Ukraina memiliki panjang rambut yang melebihi tinggi badannya. Karena rambut panjangnya itu, dia dijuluki 'Rapunzel di kehidupan nyata'. 

Alla Perkova (37) merupakan pengacara asal Odessa, Ukraina. Dia memiliki panjang rambut sekitar 162 sentimeter. Tinggi tubuhnya mencapai 160 sentimeter. 

"Saya tidak pernah berpikir bahwa panjang rambut ini mungkin," kata Alla seperti dilansir dari Mirror. 

Karena penampilannya tersebut, Alla memiliki lebih dari 30.000 pengikut di akun Instagramnya. Dari penggemarnyalah dia mendapat julukan Rapunzel di kehidupan nyata.

Alla mengaku tidak pernah memotong dan memakai penumbuh rambut. Dia juga tak sering memakai masker rambut dan tidak meluruskannya. 

Rambutnya hanya dirawat dengan sampo untuk rambut normal dan mencucinya dua hari sekali.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Pesan Tahun Baru, Zelensky Tegaskan Tak Akan Menyerah Lawan Rusia

Internasional
3 hari lalu

Pidato Tahun Baru, Putin Sebut Rusia Akan Menangkan Perang di Ukraina

Internasional
3 hari lalu

Meriahnya Perayaan Malam Tahun Baru 2026 di Berbagai Negara

Internasional
5 hari lalu

Zelensky Bantah Serang Rumah Putin dengan Puluhan Drone: Bohong!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal