Di bidang ekonomi, pria 69 tahun itu menjelaskan kebijakan soal pelibatan sektor swasta seraya tetap menekankan prinsip sosialisme.
"Kita harus membangun sistem ekonomi pasar sosialis tingkat tinggi, dengan teguh mengonsolidasikan dan mengembangkan sistem kepemilikan publik, mendorong dan mendukung pengembangan ekonomi swasta, memberikan peran penuh terhadap pasar yang menentukan dalam alokasi sumber daya, dan memberikan peran lebih baik kepada pemerintah,” katanya.
China, lanjut dia, akan mempromosikan kesejahteraan bersama, pemerataan dalam kekayaan, mempercepat pengembangan sistem perumahan berdasarkan sewa dan beli.
"Meningkatkan pendapatan berpenghasilan rendah, memperluas kelas berpenghasilan menengah, mengatur urutan distribusi pendapatan, dan mengatur mekanisme akumulasi kekayaan," tuturnya.
Menurut dia, PKC yang memiliki sekitar 96 juta anggota, telah memenangkan pertempuran terbesar melawan kemiskinan dalam sejarah manusia.
Soal penanganan Covid-19, Xi memuji perjuangan PKC dalam perang melawan virus corona. Dia menyebut China telah memenangkan pujian internasional soal penanganan wabah.