JAKARTA, iNews.id - Direktorat Jenderal Imigrasi menangkap 12 perempuan asal Vietnam di lokasi hiburan malam di kawasan Jakarta Utara. Mereka diduga menjadi pekerja seks komersial (PSK).
Penangkapan 12 orang ini dilakukan usai Ditjen Imigrasi menerima laporan dari masyarakat terkait kegiatan yang tidak lazim. Dalam kesehariannya, 12 PSK itu berkedok menjadi pemandu karaoke.
"Kami melakukan penyelidikan mendalam serta pemantauan intensif selama satu bulan, yang kemudian kami simpulkan bahwa memang ada indikasi pelanggaran. Karena itu kami bergerak," kata Direktur Pengawasan dan Penindakan Keimigrasiaan, Yuldi Yusman, Jumat (13/12/2024).
Dari hasil penyelidikan, ditemukan bahwa para WNA itu menyalahgunakan izin tinggal. Sebanyak 10 orang masuk ke Indonesia menggunakan visa bebas kunjungan dan dua lainnya masuk dengan visa kunjungan saat kedatangan dengan tujuan wisata.