Banyak Pelanggaran saat PSBB, Jakarta Selatan Tiadakan Sementara CFD

Antara
Kawasan pesepeda. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi fase I kembali diperpanjang untuk kali keempat. Menyusul perpanjangan tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan meniadakan hari bebas kendaraan bermotor (Car free Day/CFD) untuk sementara waktu.

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan Budi Setiawan mengatakan, Pemkot Jakarta Selatan menindaklanjuti kebijakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk meniadakan setiap aktivitas sosial yang menyebabkan kerumunan. "Jadi CFD Ahad tanggal 16 Agustus 2020 ditiadakan sementara," katanya saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (15/8/2020).

Hasil evaluasi PSBB transisi di tingkat provinsi, menurut Budi, masih banyak ditemukan pelanggaran di kawasan khusus pesepeda (CFD). Pelanggaran tersebut seperti, membawa balita, masih ada lansia ikut CFD hingga warga yang berkerumun saat berolahraga.

"Ini yang kita antisipasi, apalagi saat ini tingkat penyebaran Covid-19 di DKI Jakarta masih tinggi," ucapnya.

Budi mengatakan, belum diketahui pasti sampai kapan CFD di wilayah Kota Jakarta Selatan ditiadakan sementara. Instruksi dari Pemprov DKI Jakarta untuk meniadakan CFD pada Ahad 16 Agustus 2020.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Megapolitan
1 hari lalu

Simak! Daftar Jalan Ditutup saat Rekayasa Lalin Kota Tua Jakarta akhir Januari

Megapolitan
7 hari lalu

Viral Aksi Pesepeda Perempuan Adang Pemotor di Jalur Sepeda Jalan Sudirman

Megapolitan
9 hari lalu

Pramono Sebut Usulan RS Sumber Waras Jadi PSN Tunggu Persetujuan Prabowo 

Megapolitan
14 hari lalu

Tiang Monorel di Rasuna Said bakal Dibongkar, Pramono: Tak Ada Penutupan Jalan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal