"Bawaslu telah menjadikan postingan video tersebut sebagai informasi awal dan sedang melakukan penelusuran. Untuk mengumpulkan informasi dan keterangan dengan meminta keterangan pihak yang membagikan dan menerima amplop dan isi dalam amplop tersebut," tuturnya.
Diketahui, Instagram pribadi Moh. Hafid Nasir @hafidnasir123 memosting pembagian amplop dengan bertuliskan mengusung capres ide perubahan.
"Membawa PKS menjadi partai yang pembawaannya segar dan mengusung Capres yang idenya segar untuk perubahan besar," tulis caption unggahan laman Instagram @hafidnasir123.