Dharma Pongrekun Nilai Pilkada Jakarta Bukan seperti Perang: Ini Pesta Rakyat

Binti Mufarida
Calon Gubernur Jakarta, Dharma Pongrekun. (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur Jakarta, Dharma Pongrekun menegaskan tak ingin menganggap Pilkada Jakarta seperti perang. Pilkada 2024 merupakan pesta rakyat.

"Saya tidak mau menganggap ini perang, tapi saya ingin merasakan ini sebagai pesta rakyat," kata Dharma kepada awak media di Bale Gotong Royong, Jakarta Selatan, Senin (23/9/2024).

Dharma mengaku kampanye yang akan dilaksanakan mulai 25 September mendatang, lebih banyak bertemu warga Jakarta. 

"Kami ingin berjuang hanya demi rakyat, dan untuk kepentingan rakyat bukan saja hari ini, atau lima tahun ke depan, seterusnya," tegasnya.

Dharma mengatakan pilkada merupakan langkah awal untuk memperjuangkan kepentingan rakyat yang termarjinalkan. Tim suksesnya telah memiliki skenario pemenangan serta lokasi-lokasi kampanye perdana pada 25 September.

"Nah, nanti dari tim pemenang sudah mengatur lokasi-lokasinya, kami ikut apa yang sudah direncanakan oleh tim pemenang," katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
22 jam lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
23 jam lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
23 jam lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Nasional
1 hari lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Nasional
2 hari lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal