Ingat, Kota Bogor Masih Terapkan Ganjil Genap Akhir Pekan Ini

Putra Ramadhani Astyawan
Pemkot Bogor kembali memberlakukan ganjil genap akhir pekan ini. (Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan)

BOGOR, iNews.id - Satgas Covid-19 Kota Bogor kembali menerapkan sistem ganjil genap di beberapa ruas jalan pada akhir pekan ini. Penerapan tersebut bertujuan untuk membatasi mobilitas masyarakat di tengah pemberlakukan masa PPKM Level 3.

"Pada Sabtu-Minggu ini kami akan kembali memberlakukan ganjil genap untuk mengurangi kepadatan maupun kerumunan menuju tempat wisata," kata Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria dalam keterangannya, Jumat (18/2/2022).

Untuk penerapan sistem ganjil genap itu pada dasarnya masih sama dengan sebelumnya. Termasuk jumlah enam titik check point maupun yang lainnya.

"Aturan masih sama, kendaraan dengan pelat nomor tidak sesuai akan diputar balik. Juga pengecualian kendaraan bagi ambulans, pemadam kebakaran, nakes, kendaraan dinas TNI-Polri, angkutan umum, angkutan online, dan lainnya," tutur Galih.

Tidak hanya itu, pihaknya juga akan menyiapkan rekayasa lalu lintas lainnya dengan menutup ruas jalan Sistem Satu Arah (SSA) dan Jalan Pajajaran mulai pukul 22.00 WIB. Rekaya tersebut sedianya diterapkan secara situasional tergantung situasi.

"Dan pedestrian di seputaran SSA akan ditutup mulai pukul 06.00 WIB," ucapnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
5 hari lalu

Libur Isra Miraj, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hari Ini 

Nasional
6 hari lalu

Polisi Selidiki Sumber Asap Tambang Emas di Bogor

Nasional
7 hari lalu

Polisi Belum Bisa Pastikan Ada Korban Terjebak di Tambang Emas Bogor

Nasional
7 hari lalu

5 Penambang Emas Liar di Gunung Pongkor Bogor Keracunan Gas, Alami Sesak Napas-Pusing

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal