Hal lain yang dipertanyakan keluarga adalah keterangan polisi yang menduga pemicunya adalah akibat depresi yang dialami almarhum Yodi. Padahal, sambung Suwandi, tak pernah dia atau istrinya melihat perubahan drastis dari sikap Yodi di rumah.
"Nggak pernah anak saya kelihatan depresi, dia memang anaknya pendiam," ucapnya.
Sebelumnya dikabarkan, meski Editro Metro TV Yodi Prabowo diduga meninggal karena bunuh diri, namun polisi mengatakan masih ada kemungkinan penyelidikan kasus ini dilanjutkan jika ditemukan fakta baru.
"Kami buka diri kalau memang ada (fakta) yang baru. Tapi dari hasil olah TKP, dari bukti pendukung maka kami berkesimpulan diduga kuat yang bersangkutan bunuh diri," ujar Yusri Yunus dalam konferensi persnya di Jakarta, Sabtu (25/7/2020).