BEKASI, iNews.id - Calon anggota legislatif (Caleg) Partai Perindo untuk DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil 9, Ayun Sri Damayanti Wahyuni menggelar silaturahmi sekaligus konsolidasi tim pemenangan di Sukatani, Kabupaten Bekasi, Kamis (8/2/2024). Konsolidasi dilakukan untuk pemantapan tim jelang Pemilu 2024.
Konsolidasi dihadiri tim pemenangan dari sejumlah Koordinator Kecamatan (Korcam) di Kabupaten Bekasi, yakni Kecamatan Tambun Utara, Tambun Selatan, Setu, Cikarang Selatan, Cikarang Barat, Cibitung, Sukakarya, Sukatani, Tambelang. Masing-masing Korcam membawa 100 Koordinator RW (Korwe).
"Jika ditotal ada 1.000 peserta yang hadir," kata Ayun di lokasi, Kamis (8/2/2024).
Dalam pertemuan ini dia meminta para Korcam dan Korwe tetap solid karena pencoblosan tinggal sebentar lagi.