Pemotor Jatuh usai Tertimpa Ban, Lalu Tertabrak Truk hingga Tewas di Gunung Sindur

Putra Ramadhani Astyawan
Pemotor ditemukan tewas usai tertabrak truk di Gunung Sindur Bogor. (Foto: Ilustrasi/Ist)

BOGOR, iNews.id - Kecelakaaan yang melibatkan truk dan motor terjadi di Jalan Raya Gunung Sindur-Puspitek, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Senin (16/9/2024) malam. Satu orang meninggal dunia dalam kecelakaan ini.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan mengatakan kecelakaan itu awalnya terjadi usai truk BE 9801 AV yang dikemudikan WS bergerak dari arah Gunung Sindur menuju ke arah Puspitek.

"Di TKP ban belakang kiri luar terlepas," kata Ferdhyan dalam keterangannya, Selasa (15/9/2024).

Ban tersebut membentur motor B 3970 EVD yang berada di belekangnya. Motor terjatuh ke kanan jalan dan tertabrak truk lainnya dengan nomor polisi B 9339 RY yang datang dari arah berlawanan.

"Sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas," katanya.

Dalam kejadian ini, pengendara motor FA meninggal dunia di lokasi. Sedangkan,  penumpangnya YZ mengalami luka ringan dan dibawa pulang.

"Kendaraan truk B 9339 RY melarikan diri," katanya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Korlantas Usul Truk Berat Dilarang Melintas di Tol hingga Jalur Arteri saat Nataru

Nasional
3 hari lalu

Kurir yang Bawa Ratusan Ribu Ekstasi Sempat Pakai Sabu sebelum Kecelakaan 

Nasional
3 hari lalu

Bareskrim Buka Suara soal Lencana Polisi di Mobil Kurir Berisi Ratusan Ribu Ekstasi 

Megapolitan
3 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bogor untuk Perjalanan Lebih Cepat dan Bebas Macet

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal