Dia menambahkan, polisi meminta agar pihak yang dirugikan dengan kejadian itu untuk segera melaporkannya hingga bisa didalami lebih lanjut. Khususnya, perempuan yang dibanting oleh pria tersebut mengingat identitas si lelaki dan perempuan belum diketahui.
"Kami imbau untuk melapor ya," katanya.
Adapun peristiwa itu viral di media sosial. Tampak dalam video yang diunggah itu, peristiwa itu terjadi di pinggiran jalan. Diduga keduanya sepasang kekasih.
Dalam video, si pria tampak awalnya membanting helm dahulu ke aspal, disusul si pria mendekati kekasihnya hingga akhirnya membantingnya. Tak lama, warga berkerumun untuk memisahkan perselisihan tersebut.