Tawuran Pemuda di Johar Baru Jakpus, 1 Orang Luka Bacok

irfan Maulana
Tawuran pemuda terjadi di Johar Baru, Jakarta Pusat. Satu orang terluka di kepala akibat dibacok. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Tawuran pemuda terjadi di Jalan Rawa Tengah, Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Akibatnya pemuda berinisial MN (27) mengalami luka bacok di kepala dan tangan.

Kapolsek Johar Baru, Kompol Rudi Wira, mengatakan peristiwa tawuran antarpemuda itu terjadi pada Rabu (1/3/2023) sekitar pukul 17.15 WIB. Para pemuda yang terlibat dilaporkan membawa berbagai senjata tajam (sajam) seperti celurit hingga samurai.

"Kami telah mengantongi identitas para pelaku yang terlibat tawuran, anggota masih memburu," kata Rudi, Kamis, (2/3/2023).

Dia mengatakan saat ini korban masih dirawat intensif. "Bagian kepala dan tangan korban dibacok menggunakan senjata tajam (sajam)," kata dia.

Untuk mendalami penyebab tawuran, polisi telah meminta keterangan sejumlah saksi. CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian pun telah diperiksa.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

BNPB Sebut Pencarian Korban Banjir Sumatra Dilanjutkan hingga 8 Januari

Nasional
5 hari lalu

Wamenkum soal Restorative Justice di KUHAP Baru: Kalau Korban Tak Setuju, Perkara Jalan Terus

Internasional
7 hari lalu

2 Orang Tewas akibat Gempa Magnitudo 6,5 Meksiko

Megapolitan
7 hari lalu

3 Orang Sekeluarga di Jakut Tewas, Begini Kondisi Terkini Korban Selamat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal