Tersangka Pencabulan Kabur dari Mapolres Bekasi Kota, Jebol Plafon saat Diizinkan ke Kamar Mandi

Irfan Ma'ruf
Tersangka pencabulan anak M (40) ditemukan tewas di Kali Bekasi usai kabur dari Mapolres Metro Bekasi Kota. (Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak)

BEKASI, iNews.id - Tersangka pencabulan anak berinisial M (40) ditemukan tewas di Kali Bekasi wilayah Kota Bekasi, Jawa Barat. M diketahui sempat kabur dari Mapolres Metro Bekasi Kota.

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Aloysius Suprijadi menjelaskan kondisi keamanan ruangan penyidik PPA banyak orang saat M kabur. Akibatnya saat tersangka menjebol plafon kamar mandi suaranya tidak terdengar hingga berhasil kabur. 

"Kebetulan di ruang PPA itu banyak orang, ada ruang bersama. Saat menjebol itu tidak terdengar dari kamar mandi," kata Aloysius di kantornya dikutip Senin (3/1/2022). 

Dia menyebut tersangka menjebol plafon hanya dengan menggunakan tangan tanpa bantuan apa pun. Kejadian itu baru diketahui setelah tersangka menjebol plafon dan berhasil kabur. 

"Setelah yang bersangkutan ini naik ke atas plafon dan menginjak plafon kantin sebelah Polres dan di situ ada saksi yang melihat. Woi kamu mau ke mana. Dari situ semua mengejar," tuturnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
7 hari lalu

Korban Dugaan Pelecehan Oleh Kepala SPPG di Kota Bekasi Serahkan Bukti ke Polres

Nasional
8 hari lalu

KNKT Selidiki KA Purwojaya Anjlok di Bekasi, Apa Penyebabnya?

Nasional
11 hari lalu

Evakuasi KA Purwojaya Anjlok di Bekasi Rampung, Jalur Kembali Normal

Megapolitan
13 hari lalu

Kronologi Pengendara Brio Kabur usai Isi Bensin di Ciputat, Sempat Dikejar Petugas

Megapolitan
13 hari lalu

Pengendara Brio yang Kabur usai Isi Bensin di Ciputat Sempat Tunjukkan Bukti Transfer Palsu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal