Bioskop XXI Tutup Senin, Ini Kata Pengembang Revitalisasi TIM Jakpro

Wildan Catra Mulia
XXI Taman Ismail Marzuki akan tutup mulai Senin 19 Agustus 2019. (Foto: Taman Ismail Marzuki)

JAKARTA, iNews.id - Bioskop XXI di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, akan tutup pada Senin, 19 Agustus 2019 besok. Kabar tutupnya Bioskop XXI di TIM itu beredar luas di media sosial (medsos).

Direktur Proyek Revitalisasi TIM PT Jakpro Luky Ismayanti mengatakan, tutup atau tidak beroperasinya XXI karena kontraknya habis. 

"XXI di TIM tutup karena masa kontraknya sudah habis," katanya saat dihubungi iNews.id, Minggu (18/8/2019).

XXI TIM berada di antara pusat kegiatan kesenian dan budaya dalam Kompleks TIM. Di Kompleks itu juga terdapat pusat pameran beserta galerinya.

Luky mengatakan, Pemprov DKI Jakarta nantinya tetap akan menyediakan tempat untuk warga menonton film baik produksi luar maupun dalam negeri. "Pembangunan cinema akan direncanakan kembali pada pembangunan revitalisasi TIM fase dua," katanya.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Jakpro Larang Beli Tiket Planetarium dari Calo, Bakal Tindak Tegas Pelanggar

Nasional
2 hari lalu

Pengunjung Padati Planetarium Jakarta, Tak Tahu Tutup di Hari Libur Nasional

Megapolitan
5 hari lalu

Pramono Yakin Planetarium Bebas dari Calo Tiket: Kalau Ada, Dirut Jakpro Tanggung Jawab

Megapolitan
5 hari lalu

Pramono Terima Keluhan Tiket Planetarium Ludes hingga 31 Desember, Siapkan Langkah Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal