Anies Temui Surya Paloh usai Putusan Sengketa Pilpres: Semua Sudah Selesai

Muhammad Refi Sandi
Anies Baswedan menyambangi Surya Paloh untuk bersilaturahmi usai putusan sengketa Pilpres 2024 dibacakan. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 1 Anies Baswedan bertemu Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Surya Paloh, Senin (22/4/2024). Pertemuan dilakukan di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat.

Dia mengatakan semuanya sudah selesai usai putusan sengketa Pilpres 2024 dibacakan Mahkamah Konstitusi (MK). Sehingga, kata dia, kini saatnya bersilaturahmi dengan partai pengusung dimulai dengan berkunjung ke NasDem.

"Semua sudah selesai, maka tadi bertemu dengan partai pengusung mulai dengan (NasDem). MK tadi sudah (membacakan putusan). Tidak ada yang khusus teman-teman, jadi dengan MK telah menyampaikan putusan ya maka sore ini bersilaturahmi dengan partai pengusung, mampir ke Pak Surya Paloh ketua umum Partai NasDem," kata Anies kepada wartawan.

Dia mengaku juga akan menyambangi PKB dan PKS untuk menyampaikan amanat yang sudah dijalankan sebagai capres pada Pilpres 2024.

"Habis ini saya ke PKB dan besok rencananya ke PKS, jadi menyampaikan ke partai pengusung atas amanat kemarin sudah dijalankan prosesnya, sudah sampai di ujung. Jadi kemudian silaturahmi menyampaikan bahwa tugas sudah dijalankan," katanya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Nasional
13 hari lalu

NasDem soal Pengganti Sahroni dan Nafa Urbach di DPR: Tunggu Putusan MKD

Nasional
15 hari lalu

Prabowo Sebut Pengangguran Turun, Anies: Kedengarannya Malah Sebaliknya

Nasional
22 hari lalu

Anies: Selamat Ulang Tahun Presiden Prabowo, Semoga Allah Beri Petunjuk dan Perlindungan

Nasional
24 hari lalu

Menhan Sjafrie Sjamsoeddin Bertemu Surya Paloh, Ini yang Dibahas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal