Di kesempatan yang sama, Astrid pun menerangkan kalau dirinya selama ini berusaha untuk selalu amanah kepada rakyat sebagai anggota DPRD DKI Jakarta. Pun Uya Kuya sebagai anggota DPR nonaktif.
"Setiap kali kami turun ke masyarakat, apa yang diberikan pemerintah, kami berikan semua ke masyarakat. Tidak ada yang dipotong sepeser pun, karena saya tahu itu amanah," ujar Astrid.
"Setiap program yang ada dari pemerintah, kami turunkan langsung, karena itu hak masyarakat. Saya selalu bilang sama tim saya, apa yang menjadi hak mereka, berikan," tambahnya.
Uya Kuya yang berada di samping Astrid pun kemudian menenangkan istrinya yang begitu emosional. Tangis Astrid tak bisa ditahan.