Bima Arya Cek Vaksinasi Covid-19 Serentak di Bogor

Putra Ramadhani Astyawan
Wali Kota Bogor Bima Arya Cek Vaksinasi Covid-19 (Foto: Istimewa)

BOGOR, iNews.id - Wali Kota Bogor Bima Arya melakukan peninjauan vaksinasi serentak salah satunya di RSUD Kota Bogor, Kamis (14/1/2021). Peninjauan itu untuk memberikan motivasi bagi para tenaga kesehatan dan melihat secara langsung proses vaksinasi. 

Dalam kesempatan itu, Bima melihat langsung berbagai tahapan-tahapan vaksinasi, mulai dari pendaftaran, screening, penyuntikan vaksin hingga observasi. Di RSUD Kota Bogor, ada 40 tenaga kesehatan mulai dari cleaning service, perawat hingga dokter jaga yang divaksin. 

"Saya ingin langsung lihat yang tenaga kesehatan. Saya ingin pastikan yang diprioritaskan yang betul-betul di garda terdepan. Tadi ada cleaning service, dokter jaga, perawat dan lain sebagainya. Direksi dan lain-lain agak belakang nantinya. Mudah-mudahan bisa dipercepat, mudah-mudahan bisa selesai tidak sampai satu bulan agar proses untuk nakes ini bisa lebih cepat," kata Bima, dalam keterangannya.

Saat memantau di ruang observasi, Bima mendapati satu tenaga kesehatan di bagian gudang farmasi mengeluh pusing usai 15 menit divaksin. Namun, Bima memastikan kejadian tersebut tidak menunjukkan adanya masalah keamanan dengan vaksin yang diberikan.

"Saya rasa penting untuk setiap kejadian itu untuk dicermati. Saya minta tadi jangan dulu pulang sebelum gejala itu hilang. Selama masih ada gejala terus diobservasi," katanya.

Hingga kini, tenaga kesehatan tersebut sudah kembali beraktivitas normal usai diberikan penanganan. Pusing yang dialami sebelumnya oleh petugas gudang farmasi tersebut pun sudah hilang.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Health
2 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
3 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Megapolitan
7 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Megapolitan
7 hari lalu

Detik-Detik Mengerikan Mahasiswi Universitas Pakuan Bogor Jatuh dari Lantai 3

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal