Dia pun menjamin pelaksanaan vaksinasi tidak mengganggu layanan yang ada. Karena memiliki dua tim untuk vaksinasi yang bekerja bergiliran.
"Kita mempunya dua tim yang melakukan vaksinasi. Tim A bekerja hari ini, besok Tim B dan seterusnya bergantian. Sehingga pelaksanaan vaksinasi ini yang kita laksanakan dari jam 08.00 -12.00 WIB ini kita pastikan tidak mengganggu pelayanan-pelayanan yang lain," ujar dia.
Sementara itu, salah satu peserta vaksinasi yang merupakan perawat pasien covid-19 di RSUD Kota Bogor Amrisal Sisliandy berharap dengan adanya vaksin ini bisa membantu memutus mata rantai Covid-19.
“Alhamdulillah tadi sudah divaksin. Lancar. Tidak terasa apa-apa. Bahkan pas disuntik pun tidak sakit, tidak seperti disuntik sebelum-sebelumnya. Semoga vaksin bisa memudahkan penanganan Covid-19, karena akhir-akhir ini ruangan sudah penuh," kata Amrisal.