Dia mengamati berbagai informasi dari kelompok KLB, politikus Muhammad Rahmad dinilai sering memperkenalkan diri sebagai juru bicara Demokrat kubu Kepala Staf Kepresidenan Jenderal TNI (Purn) Moeldoko.
Saat ditanya mengenai kemungkinan Moeldoko masuk dalam daftar tergugat, Mehbob juga masih enggan menjawab. "Nanti kami lihat di gugatan dulu," tuturnya.
Sementara itu, penelusuran Sistem Informasi Perkara PN Jakpus belum menyediakan informasi apapun mengenai gugatan baru yang dilayangkan tim kuasa hukum Demokrat hari ini.