Dewan Pers Bentuk Gugus Tugas dan Tim Seleksi Komite, Tindak Lanjuti Perpres Publisher Rights

Carlos Roy Fajarta
Dewan Pers bentuk gugus tugas dan tim seleksi komite (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu menyebut pihaknya telah membentuk gugus tugas untuk pemilihan tim seleksi komite. Hal ini untuk menindaklanjuti Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 32 Tahun 2024 tentang Tanggung Jawab Perusahaan Platform Digital untuk Mendukung Jurnalisme Berkualitas atau Publisher Rights.

"Menindaklanjuti Perpres tersebut lalu pleno Dewan Pers memutuskan untuk dibentuk gugus tugas yang akan melakukan tiga hal: pertama gugus tugas akan membentuk tim seleksi, lalu yang kedua melakukan koordinasi dengan pihak-pihak yang memiliki mandat terkait penegakan Perpres ini hingga sampai selesai, serta ketiga berkoordinasi dengan konstituen Dewan Pers," kata Ninik, Selasa (5/3/2024).

Ninik menjelaskan, anggota gugus tugas adalah anggota Dewan Pers ditambah dengan 3 konstituen Dewan Pers selain perusahaan pers yaitu dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI).

Terpilih sebagai tim seleksi yakni Toto Suryanto dan Ninuk Pambudi yang mewakili unsur PWI. Kemudian ada Imam Wahyudi, Bayu Wardana dan Winda Prawita Sari.

Berdasarkan rapat pada 4 Maret 2024, Timsel sudah menyampaikan kepada gugus tugas bahwa sebagai Ketua Timsel adalah Imam Wahyudi dan Sekretaris Ninuk Pambudi, kemudian anggotanya Winda serta dua anggota yang lain.

Sementara itu, anggota Dewan Pers sekaligus anggota Gugus Tugas, Yadi Hendriana menjelaskan, berdasarkan Perpres Nomor 32 Tahun 2024, Dewan Pers diberikan waktu 6 bulan untuk membentuk komite seperti yang ada di dalam Perpres.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Komaruddin Hidayat Sindir Lambannya Penanganan Ijazah Jokowi, Bagaimana Penyelesaian Korupsi?

Nasional
4 hari lalu

Komaruddin Hidayat Nilai Ijazah Jokowi Masalah Sepele yang Diperpanjang

Nasional
15 hari lalu

Dewan Pers Minta Istana Kembalikan Akses Jurnalis yang Dicopot Kartu Liputannya, Singgung Kebebasan Pers

Nasional
15 hari lalu

Respons Mensesneg soal Kartu Liputan Wartawan Istana Dicabut usai Tanya MBG ke Prabowo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal