Pihaknya juga menargetkan kemenangan di Jawa Timur mencapai 54 persen dengan satu putaran. “Kekuatan tim adalah partai koalisi, caleg dan terutama para relawan. Menggaet semua lapisan terutama generasi muda dan emak-emak,” tutur Agus Setiadji.
Dia juga menegaskan agar segenap pendukung Ganjar-Mahfud tetap bersemangat menjaga demokrasi yang sehat, adil bermartabat dan hindari kampanye hitam. “Laporkan bila ada intimidasi dan kecurangan,” ucapnya.
Adapun Sekretaris TPD Ganjar-Mahfud Jatim, Sri Untari Bisowarno membeberkan akan menggelorakan Kartu Sakti ala Ganjar-Mahfud pada masyarakat di Jatim. Menurut dia, seluruh bentuk bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu atau miskin mulai dari Bantuan Langsung Tunai (BLT), Kartu Indonesia Pintar (KIP), Bantuan Jaminan Kesehatan (JKN) atau BPJS gratis dan bantuan untuk keluarga Sejahtera, Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) akan digabung dalam satu bentuk di dalam Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau boleh disebut Kartu Sakti
“Ini untuk memudahkan masyarakat luas dalam menerima bantuan sosial pemerintah. Kita berusaha menyederhanakan semuanya ala Ganjar-Mahfud,” katanya.
“Apa yang sudah dilakukan selama ini oleh Pak Jokowi akan kita sempurnakan. Ganjar-Mahfud akan menjadikan pemerintahan yang demokratis. Jangan gentar ada Ganjar, jangan takut ada Mahfud.”