Gus Yaqut Jadi Menag, FPI: Semoga Bukan Menteri Satu Golongan Tertentu

Okezone
Ariedwi Satrio
Ketua DPP Front Pembela Islam, Slamet Maarif menitipkan pesan kepada Menag yang baru, Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut. (Foto: Dok Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut dipercaya Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi menteri agama (Menag) yang baru menggantikan Fachrul Razi. Front Pembela Islam (FPI) sebagai organisasi kemasyarakatan (ormas) berbasis agama Islam pun menitipkan pesan kepada Gus Yaqut.

Ketua DPP FPI, Slamet Maarif berpesan agar Gus Yaqut menjalankan amanah secara baik sebagai menag. Dia juga berharap Gus Yaqut menjadi menteri semua golongan dan tak mementingkan satu kelompok tertentu saja.

"Khusus Pak Menag baru saya berpesan agar menjadi menteri untuk semua rakyat dan semua golongan bukan menjadi menteri satu kelompok tertentu. Kita hanya bisa mendoakan semoga amanah dalam tugas," kata Slamet Maarif di Jakarta, Rabu (23/12/2020).

Gus Yaqut merupakan Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Ia juga saudara dari tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Yahya Cholil Staquf serta putra salah satu pendiri PKB, Muhammad Cholil Bisri.

Gus Yaqut saat ini masih menjabat sebagai Ketua Umum PP GP Ansor periode 2015 hingga 2020. Sebelumnya Gus Yaqut merupakan Anggota Komisi VI DPR periode 2014-2019.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
17 jam lalu

Dalami Kasus Yaqut, KPK Periksa Ketua Bidang Ekonomi PBNU

Nasional
21 jam lalu

Gus Yaqut jadi Tersangka Korupsi Kuota Haji, DPR: Siapa pun yang Terlibat Harus Tanggung Jawab!

Nasional
3 hari lalu

Yaqut Jadi Tersangka Korupsi Haji, Gus Fahrur: Masalah Pribadi Beliau, Tak Terkait PBNU

Nasional
3 hari lalu

Eks Penyidik KPK Respons Penetapan Tersangka Yaqut: Tepat, Perannya Signifikan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal