Identitas WNI Tewas di Jepang, Joshi Putri Cahyani

Binti Mufarida
WNI ditemukan tewas di daerah Gunma, Maebashi, Jepang. Dia adalah Joshi Putri Cahyani. (Foto: Rosalia Bratanegara/Facebook)

JAKARTA, iNews.id - Seorang Warga Negara Indonesia (WNI) ditemukan tewas di Gunma, Maebashi, Jepang, Rabu (23/8/2023). Dia adalah Joshi Putri Cahyani.

Berdasarkan unggahan Rosalia Bratanegara di grup Facebook Indonesian Community in Japan (ICJ), dilihat Kamis (24/8/2023), almarhumah meninggalkan asrama Nihonggo Gakkounya sejak dua pekan lalu. Dia menyebutkan, Joshi terakhir kali dikabarkan bersama kenalannya bernama Keiichiro Kajimura.

"Diketahui belakangan bahwa Kajimura pernah memiliki catatan kriminal kasus pembunuhan di tahun 2017," tulis Rosalia.

Rosalia mengungkapkan, Joshi terakhir menjalin kontak dengan pihak keluarga dan temannya pada Kamis (17/8/2023). Sejak saat itu, teman-teman dan keluarga berusaha mencari keberadaan Joshi.

Hanya saja, pihak kepolisian Gunma mengonfirmasi bahwa ditemukan jenazah yang merupakan jasad almarhumah Joshi.

"Walau demikian, nasib berkata lain. Usaha kami untuk menemukan Josi dalam keadaan sehat belum dikabulkan," kata dia.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Internasional
3 hari lalu

Puncak Gunung Fuji Diselimuti Salju, 2 Pekan Lebih Cepat dari Tahun Lalu

Megapolitan
3 hari lalu

MRT Jakarta Beli 8 Trainset Baru dari Jepang, Dipakai untuk Rute Lebak Bulus-Kota

Nasional
3 hari lalu

 67 WNI yang Kabur dari Perusahaan Online Scam di Kamboja Dijadwalkan Pulang ke Indonesia  

Nasional
4 hari lalu

Ekonom Ungkap Skema Biaya Kereta Cepat dari Jepang Lebih Murah Ketimbang China

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal