Kedaulatan Data, Pakar TI Ingatkan Urgensi Hukum Nasional Atur Siaran Berbasis Internet

Rizki Maulana
Pakar Kebijakan dan Legislasi Teknologi Informasi dari Universitas Padjadjaran (Unpad) Danrivanto Budhijanto. (Foto: Istimewa).

“Kita dihadapkan tantangan etika baru dan perlunya penyesuaian norma legislasi terhadap adaptasi kebiasaan baru,” ujar Danrivanto yang juga Ketua Departemen Hukum Teknologi Informasi-Komunikasi dan Kekayaan Intelektual dari Fakultas Hukum Unpad ini, Selasa (16/5/2020).

Dia menegaskan, kebijakan dan legislasi eksisting pada kenyataannya belum berlaku dengan proporsional bagi para penyedia aplikasi layanan film/video virtual dan media sosial terutama pematuhan legislasi penyiaran, film, periklanan di Indonesia. Tidak adanya pengaturan ini bukan tanpa konsekuensi. Apalagi mereka tidak hanya sekadar menyediakan layanan.

“Para penyedia aplikasi layanan film/video virtual asing dan media sosial juga melakukan kegiatan pengumpulan data (data collecting); penelisikan data (data crawling); dan analisis perilaku interaksi data (data behavior analyzing) dari publik Indonesia. Data pribadi dari pengguna aplikasinya kemudian dimonetisasi menjadi keuntungan korporasi dan daya tarik bagi investor,” ucap Danrivanto

Dia mengingatkan, Presiden Jokowi dalam pidato kenegaraan di Gedung Parlemen pada 16 Agustus 2019 menegaskan bahwa Indonesia harus siap dalam menghadapi kolonialisme digital (data as new oil) dengan artikulasi yang sangat bernas. Jokowi menegaskan, data merupakan jenis kekayaan baru bangsa Indonesia. Data kini lebih berharga dari minyak.

“Karenanya menurut Presiden Jokowi bahwa Indonesia harus mewujudkan kedaulatan data (data sovereignty). Setiap hak warga negara harus dilindungi oleh legislasi dalam adaptasi kebiasaan baru sebagai amanat kedaulatan virtual,” kata dia.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
9 hari lalu

Komdigi Luncurkan Tunasdigital.id, Panduan Orang Tua Lindungi Anak di Dunia Maya

Internasional
10 hari lalu

Media Asing Singgung IKN, Bakal Jadi Kota Hantu

Buletin
15 hari lalu

Kata Jokowi soal Polemik Whoosh: Transportasi Massal Bukan Cari Laba!

Internet
15 hari lalu

Komdigi Kejar Target Prabowo 38 Kota Terkoneksi Internet 1 Gbps hingga 2029

Nasional
18 hari lalu

Jokowi Titip Pesan ke Projo soal Prabowo-Gibran, Apa Itu?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal