Kenduri Ageng, Warga Yogyakarta Berebut Sungkem dengan Sri Sultan

Kastolani Marzuki
Raja Keraton Yoggyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X menyalami warga Yogyakarta yang memberikan ucapan selamat atas pelantikan sebagai Gubernur DIY. Foto/Dok.iNewsTV

YOGYAKARTA - Perhelatan kenduri ageng dan open house dalam rangka menyambut pelantikan Sri Sultan Hamengkubuwono (HB) X sebagai Gubernur DIY, Jumat (20/10/2017) siang berlangsung meriah.

Ribuan warga dari berbagai pelosok daerah di DIY rela antre dan berdesak-desakkan di Bangsal Kepatihan, kompleks kantor Gubernur DIY agar bisa sungkem  (memberikan hormat) dengan Ngarso Dalem Sri Sultan Hamengku buwono X dan permaisurinya, Kanjeng Gusti Ratu Hemas.

Mereka juga memberikan ucapan rasa syukur dan selamat atas dilantiknya Sri Sultan Hamengkubuwono X sebagai Gubernur DIY.

“Ini kan pesta rakyat dalam rangka mangayubagyo pelantikan gubernur lima tahun ke depan. Harapan kami Yogya selalu aman tenteram,” kata salah satu warga, Wahyuntono.

Hal senada diungkapkan warga lainnya, Subariyah. Meski harus antre panjang dan berdesak-desakkan dengan warga lainnya, Subariyah mengaku senang bisa ikut sungkeman dan mengayubagyo.

“Ya, senang bisa salaman dengan Sultan. Semoga masyarakat Yogya lebih maju dan tetap istimewa,” katanya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Gempa Terkini Magnitudo 3,1 Guncang Gunungkidul DIY

Nasional
2 bulan lalu

Profil Sri Sultan Hamengkubuwono X, Pemimpin Visioner Yogyakarta yang Mampu Redam Amarah Pendemo

Nasional
5 bulan lalu

Profil Sri Sultan Hamengkubuwono X: Raja Jogja Visioner yang Padukan Tradisi dan Modernitas

Nasional
2 tahun lalu

Gempa Bantul Sebabkan Puluhan Rumah Rusak di 3 Provinsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal