KPK Banding Vonis Eks Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra, Ini Alasannya

Arie Dwi Satrio
Sunjaya Purwadisastra, eks Bupati Cirebon saat mendengar majelis hakim (FOTO: iNews/SONDI AGUNG)

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah mengajukan banding terhadap putusan Pengadilan Negeri Bandung kepada mantan Bupati Cirebon, Sunjaya Purwadisastra. Sunjaya sebelumnya divonis 7 tahun penjara oleh PN Bandung.

"Kasatgas Penuntutan Siswhandono telah selesai menyatakan upaya hukum banding atas putusan tingkat pertama terdakwa Sunjaya Purwadisastra (Bupati Cirebon)," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, Minggu (27/8/2023).

Ali menjelaskan salah satu alasan KPK mengajukan upaya hukum banding itu karena hakim tak mengabulkan pembebanan uang pengganti Rp30 miliar yang diajukan jaksa.

"Salah satu poin alasan banding dari tim jaksa KPK terkait belum dikabulkannya tuntutan pembebanan pembayaran uang pengganti sebesar Rp30 miliar," ujar Ali.

Saat ini, KPK masih menunggu salinan resmi putusan Sunjaya dari PN Bandung. KPK membutuhkan salinan resmi putusan tersebut untuk menyusun memori banding.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

KPK Masih Tunggu Surat Keputusan Rehabilitasi Ira Puspadewi Dkk

Nasional
16 jam lalu

KPK Lelang Barang Sitaan 33 Perkara Korupsi, Mobil Lexus hingga Tas Branded

Nasional
17 jam lalu

Menkum Belum Antar Keppres Rehabilitasi Ira Puspadewi Dkk ke KPK, Ini Alasannya

Nasional
20 jam lalu

KPK: Perkara Bos Jembatan Nusantara Tetap Lanjut meski Eks Dirut ASDP Dapat Rehabilitasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal